Warga Langgardalem Rayakan Idul Adha dengan Penyembelihan Hewan Kurban di Masjid Baletengahan
Desa Langgardalem di Kabupaten Kudus kembali merayakan Idul Adha dengan penuh kebersamaan melalui acara penyembelihan hewan kurban yang digelar di Masjid Baletengahan

Kudus, 17 Juni 2024 — Desa Langgardalem di Kabupaten Kudus kembali merayakan Idul Adha dengan penuh kebersamaan melalui acara penyembelihan hewan kurban yang digelar di Masjid Baletengahan. Acara ini diorganisir oleh Panitia Pelaksanaan Penyembelihan Hewan Qurban (P3HQ) dan tahun ini berhasil menyembelih 1 kerbau dan 10 kambing.
Menurut M. Nurul Ulum, Ketua RT 02/03, kegiatan penyembelihan hewan kurban ini telah menjadi tradisi tahunan sejak dimulai pada 2022, pasca pandemi. "Acara ini selain untuk memperingati Idul Adha, juga bertujuan mempererat kerukunan dan kebersamaan antar warga," jelasnya.
Acara ini melibatkan sekitar 75 warga yang bergabung sebagai tim rewang. Mereka mengelola berbagai tugas mulai dari pengolahan daging, tulang, hingga jeroan, serta penyembelihan dan penimbangan hewan kurban. Partisipasi aktif dari warga menunjukkan kekompakan dan semangat gotong royong yang tinggi.
Kesuksesan acara ini tidak terlepas dari kontribusi para mudhohi, yaitu mereka yang mendonasikan hewan kurban. Kiai Ibadurrokhman, Ketua Panitia, menyampaikan apresiasinya, "Kami mengucapkan terima kasih kepada para mudhohi kerbau dan kambing. Semoga shodaqoh mereka diterima oleh Allah dan memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar."
Kiai Ibadurrokhman berharap acara ini bisa terus berlangsung setiap tahun sebagai bagian dari perayaan Idul Adha. M. Nurul Ulum juga menambahkan, "Saya bersyukur jika masyarakat dapat berkumpul dengan damai dan saling membantu. Semoga ke depan, antar tetangga bisa hidup harmonis, damai, dan kompak. Aamiin."
Acara penyembelihan hewan kurban ini tidak hanya menjadi momen peringatan hari raya, tetapi juga sebagai sarana memperkokoh rasa kebersamaan dan persatuan di antara warga Desa Langgardalem. Dengan semangat gotong royong, warga berharap tradisi ini dapat terus berlanjut dan membawa berkah bagi seluruh masyarakat.